Untuk pelajar, eksitensi fungsi otak akan menjadi lebih vital karena
pelajar membutuhkan kapasitas memori yang lebih besar untuk mengingat
semua pokok-poko penting dalam kegiatan belajar-mengajar (KBM). Menyerap
berbagai informasi secara bersamaan mebuat kerja otak lebih berat, dan
terkadang otak menjadi lelah sehingga daya kerjanya-pun menurun. Maka
dari itu, kita perlu melakukan beberapa treatment atau Tips Untuk
Mengoptimalisasi Kerja Otak.
Berikut ini adalah Tips Mengoptimalisasi Kerja Otak Untuk Pelajar :
1. Musik Klasik
musik klasik dipercaya dapat merangsang dan menstumulasi kerja otak, hal
ini dibuktikan oleh beberapa penelitian ilmiah yang melibatkan musik
serta efektivitasnya untuk meningkatkan kerja otak. Pelajar yang sering
meluangkan waktunya untuk mendengarkan musik klasik terbukti memiliki
skala prestasi lebih tinggi jika dibandingkan dengan mereka yang tidak.
Maka dari itu, mulailah beralih dari musik-musik bising ( seperti
musik-musik yang ber-genre Rock) menjadi pengagum musik klasik, hal ini
dikarenakan pembuktian yang mengatakan bahwa musik-musik seperti itu
akan mengurangi konsentrasi dan daya ingat.
2. Makanan Bergizi
Makanan bergizi merupakan nutrisi terbaik untuk otak. Hindarkan
mengkonsumsi jajanan-janan yang banyak diperkaya bahan pengawet dan
pewarna buatan karena secara tidak langsung kita sedang berhadapan
dengan masa depan otak kita sendiri. Makanan-makanan yang mengandung
bahan-bahan kimia berbahaya akan mengurangi dan menghambat kinerja otak.
3. Tidur 8 jam per Hari
Tidur adalah sarana untuk meminimalisir kerja otak yang lelah setelah
seharian bekerja keras, sarana untuk meng-Up Grade kapasitas otak. Tidur
yang cukup akan membantu memulihkan konsentrasi. Untuk dewasa, waktu
tidur yang baik adalah dalam kurun waktu 8 jam, tidak kurang tidak
lebih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar